Webinar Sejarah : Historiografi Tradisional Eksistensi dan Pemanfaatannya sebagai Sumber Belajar Sejarah

Facebook
Twitter
LinkedIn

Pada masa pandemi covid, ruang interaksi mahasiswa semakin terbatas hal ini membuat beberapa kegiatan pun dilakukan secara daring melalui via google meet atau zoom meeting. Dalam upaya meningkatkan eksisktensi Historiografi Tradisional, program studi Pendidikan Sejarah membuat agenda Webinar Sejarah dengan tema “Historiografi Tradisional : Eksistensi dan Pemanfaatan nya sebagai sumber Belajar Sejarah” pada tanggal 28 s/d 29 Mei 2022. Mengundang bapak Syaiful Amin, M.Pd (dosen jurusan Sejarah Universitas Negeri Semarang), bapak Dr. Basuki Wibowo, M.Pd (Dosen Prodi Pendidikan Sejarah IKIP PGRI Pontianak) dan bapak Muhammad Azmi (Dosen Prodi Pendidikan Sejarah Universitas Mulawarman) sebagai pemateri dalam Webinar tersebut tidak lupa juga di moderatori oleh Bapak Andang Firmansyah, M.Pd dan juga Ibu Astrini Eka Putri, M.Pd. Kegiatan ini diikuti oleh Mahasiswa Pendidikan Sejarah FKIP UNTAN, Mahasiswa Pendidikan Sejarah IKIP PGRI dan juga peserta Umum.

Webinar Sejarah ini membahas mengenai Tradisi lisan yang dapat dijadikan sebagai pijakan awal dalam melakukan penelitian Sejarah Lokal seperti cerita rakyat, syair gulung, dan permainan rakyat. Selain itu juga di Kalimantan, pengaruh Melayu masih masih ada dan dapat dilihat dari kuliner, agama, bahasa dan aksara sehingga dapat dijadikan Hikayat seperti Hikayat Raja-Raja Banjar. Tujuan diadakan nya webinar ini yaitu Memberi pengetahuan dan wawasan kepada mahasiswa akan sejarah terutama sejarah lokal yang harus dilestarikan dan juga memberi pemahaman mengenai konteks penggalian sumber informasi kesejaeahan baik melalui metode dokumen atau lisan.

Berita Lainnya

E-Modul Penelitian dan Pengembangan

Pendidikan Sejarah Universitas Tanjungpura kini menyediakan e-modul penelitian dan pengembangan untuk membantu praktisi, guru, dan mahasiswa dalam menghasilkan karya ilmiah inovatif yang